
Demam K-pop kini semakin merajalela. Bisa dibilang hobi menyukai K-pop menghabiskan banyak uang. Bagaimana tidak, untuk menunjukkan kecintaan kita terhadap idol yang disukai, membuat kita rela merogoh kocek dengan nilai yang tidak sedikit hanya untuk sekedar membeli tiket konser, album, kuota internet untuk streaming video tentang mereka, pergi ke negara yang mereka tinggali, hingga keinginan mempunyai fashion dan lifestyle yang seperti idola kesayangan.
Ternyata menjadi seorang Kpopers sejati perlu banyak modal ya, gengs? Meski begitu, tidak membuat kita menurunkan minat dalam menjalani hobi ini. Tentunya ini juga menjadi kesenangan tersendiri buat kita. Tapi, kenapa gak coba saja buat bisnis dari hobi K-pop kamu itu? Kamu bisa mencoba membuat bisnis online lho, lumayan untuk menambah penghasilan tambahan plus tabungan buat pergi liburan ke negeri Ginseng.
Hal terpenting untuk menjalani suatu bisnis adalah menjaga kualitas dan komitmen kamu dalam menjalaninya. Yuk, ubah hobi K-pop kamu menjadi bisnis yang menguntungkan dengan mencoba sejumlah bisnis berikut!
Menjadi Translator dalam Program Televisi Korea

Sumber: pinterest.com
Jual Produk Kosmetik Korea

Sumber: pinterest.com
Korean makeup look bukan cuma digemari oleh para pecinta Korea saja, tapi juga para orang awam. Tampilan yang tampak fresh, natural dan cantik membuat banyak orang ingin tampil dengan makeup ala Korea. Buat Kpopers, ini bisa jadi peluang untuk mencoba bisnis dengan menjual produk kosmetik Korea. Untuk mencoba bisnis satu ini, mulailah dengan menjadi dropshipper dulu agar kamu gak keluar banyak modal. Tapi, kalau kamu memang ada modal, mencoba impor produk kosmetik dari negeri Ginseng langsung gak ada salahnya.
Buka Bisnis Merchandise Berbau Kpopers

Sumber: pinterest.com
Para pecinta Korea biasanya gemar sekali mengoleksi berbagai macam merchandise dari idol kesayanganya. Kesempatan satu ini dapat kamu manfaatkan buat bikin bisnis merchandise berbau Kpopers. Membuat produknya sendiri atau impor merchandise resmi bisa jadi pilihan untuk memulai bisnis ini. Beberapa merchandise yang dapat kamu jual diantaranya adalah kaos, poster, gantungan kunci, casing smartphone Samsung S10 Plus dan tipe lainnya, serta pernak-pernik tentang Kpopers lainnya.
Jual Snack dan Frozen Food Khas Korea

Sumber: pinterest.com
Makanan khas Korea juga gak kalah populernya. Untuk mengubah hobi kamu menjadi bisnis yang menguntungkan, kamu bisa menjual snack dan frozen food khas negeri Ginseng. Berbagai snack dan frozen food khas Korea yang banyak digemari adalah Kimchi, Tteokbokki, Fish Cake, Ramyeon, mandu, Jajangmyeon, dan berbagai snack Korea lainnya.
Menjadi Admin di Fan Account yang Berkaitan dengan Kpopers

Sumber: pinterest.com
Kamu pasti pernah melihat berbagai informasi mengenai Kpop lewat akun-akun di media sosial, kan? Nah, membuat akun sosmed seperti itu juga bisa jadi peluang bisnis. Kamu bisa membuatnya untuk fanbase atau informasi tentang dunia K-pop. Yang terpenting kamu harus rutin update dan memperbarui informasi mengenai idol Kpop.
Jika kamu rutin menjalaninya dan mampu mengumpulkan banyak follower, kamu bisa mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan paid promote. Harga yang ditawarkan juga menguntungkan, itu tergantung dengan jumlah follower serta interaksi di akun yang kamu buat. Jadi menyenangkan bukan, mencari tahu tentang update-an idola sendiri sekaligus menghasilkan uang?
Jadi YouTuber

Sumber: pinterest.com
Peluang bisnis satu ini memang sedang trend belakangan ini. Dalam menjadi YouTuber, kamu tentu harus memiliki wawasan luas tentang dunia K-pop. Selain membuat konten mengenai informasi dunia K-pop, kamu juga bisa membuat video cover lagu, menari, membuat review mengenai gadget Samsung S20 Ultra edisi BTS, dan hal lainnya yang berkaitan dengan K-pop. Menjadi YouTuber juga menuntut kamu untuk membuat konten yang kreatif dan menarik. Sehingga kamu bisa memiliki banyak subscriber di YouTube.
Mau coba yang mana nih untuk menjadikan hobi kamu jadi peluang bisnis yang menguntungkan?