Ini Indikator Loyalitas Pelanggan dan Tips Membangunnya

Suatu bisnis dapat berkembang dan mempertahankan eksistensinya dengan baik salah satunya disebabkan karena pelanggan yang tetap setia menggunakan layanan atau produknya. Kesetiaan atau loyalitas pelanggan ini merupakan hasil dari pelanggan yang merasa puas dengan suatu layanan atau produk. Apa saja indikator yang menunjukan bahwa pelanggan loyal dengan suatu produk?

Indikator Loyalitas Pelanggan

Sebagai seorang pebisnis, tentunya Anda menyadari pola transaksi yang dilakukan oleh pelanggan, beberapa transaksi tersebut bisa dijadikan sebagai indikator untuk menentukan loyalitas pelanggan, indikator tersebut diantaranya adalah:

Melakukan pembelian ulang

Indikator pertama yang menunjukan loyalitas pelanggan adalah melakukan pembelian berulang kali atau repeat order. Tentunya Anda bisa melihat beberapa orang yang wajahnya tidak asing karena sering melakukan transaksi pembelian bukan? Jika Anda menemukan pelanggan yang sudah berulang kali melakukan transaksi, Anda perlu menjaga relasi baik dengan pelanggan tersebut.

Terbiasa dengan merk tertentu

Terkadang ada pelanggan yang sudah terbiasa menggunakan merk tertentu, inilah salah satu tanda dari kesetiaan pelanggan terhadap merk tersebut.

Loyal terhadap produk atau brand

Apa yang membuat pelanggan tetap menggunakan produk yang sama padahal ada pilihan lain? Hal ini bisa dikarenakan pelanggan sudah menyukai produk tersebut, bisa jadi karena kualitas dari produk yang memang bagus, atau karena manfaat yang pelanggan rasakan dari produk tersebut. Maka dari itu, saat pelanggan sudah menyukai suatu produk tertentu, kecil kemungkinan akan beralih ke produk lain, walaupun pilihannya sangat banyak.

Merk pilihannya adalah yang terbaik

Tentu pelanggan menyadari bahwa ada banyak pilihan yang tersedia di pasar, tetapi karena pelanggan sudah sangat loyal dengan merk tersebut, pelanggan akan beranggapan bahwa merk yang dipilihnya adalah yang terbaik.

Merekomendasikan produk

Indikator lain dari loyalitas pelanggan adalah merekomendasikan produk ke orang lain. Oleh karena pelanggan sudah merasakan manfaat dari produk tersebut, sudah pasti pelanggan akan dengan senang hati merekomendasikan produk yang digunakan kepada orang-orang di sekitarnya.

Untuk bisa mendapatkan pelanggan sesuai dengan indikator tersebut, berikut ini tips-tips yang bisa Anda lakukan:

  • Memberikan pelayanan terbaik
  • Jalin komunikasi
  • Buat loyalty program
  • Berikan customer reward bisa berupa penawaran spesial, gift voucher reward, potongan harga atau diskon khusus
  • Pasang harga menarik
  • Transparan dan jujur
  • Selalu berinovasi

Itulah beberapa Indikator Loyalitas Pelanggan sebagai cara meningkatkan penjualan beserta tips yang bisa dilakukan untuk membangun loyalitas pelanggan tersebut.

Tinggalkan komentar