close

Ekspresikan Gaya Mullet Terbaik dengan Gatsby the Nature Styling Balm Series

Model rambut mullet ini sebenarnya adalah gaya lama yang populer kembali. Pernah hits di tahun 80-an, sekarang menjadi salah satu trend yang disukai oleh anak-anak muda seluruh dunia. Apalagi setelah dipopulerkan oleh para artis KPOP.

3 Variasi Mullet yang Populer

Semakin hari, model rambut ini sudah mengalami evolusi dengan tampilan yang lebih kontemporer melalui inovasi kombinasi. Berpadu dengan gaya rambut yang lain, menciptakan tampilan yang menawan dan membuat penampilan terlihat unik.

Beberapa variasi rambut mullet yang populer di kalangan anak muda adalah sebagai berikut:

1. Mullet Klasik

Variasi yang recomended untuk yang tidak ingin terlalu mencolok adalah mullet klasik. Model rambut ini bahkan sudah menjadi ikon pop culture dalam beberapa dekade terakhir ini. Banyak kaum muda laki-laki yang memilih untuk tampil gaya dengan menggunakan potongan rambut ini.

Pada gaya klasik ini tampilan bagian atasnya akan ditata dengan lebih tebal dan mempunyai layer. Kemudian pada bagian belakangnya akan lebih terlihat panjang sampai menutupi leher. Dijamin, memilih model ini akan membuat pemiliknya langsung terlihat saat kumpul bersama.

2. French Crop Mullet

Model rambut ini merupakan perpaduan antara rambut belakang yang panjang dengan rambut depan berponi rata ala French crop. Mampu memberikan tampilan yang menawan dengan bagian rambut samping dipangkas pendek via teknik undercut.

3. Curly Mullet

Pengen bergaya mullet namun sayangnya rambut aslinya keriting, jangan sedih karena ada variasi curly yang sangat recomended. Model ini di masa lalu bahkan sangat digemari pada tahun 1970-an yang sedang dilanda trend retro rock star.

Gatsby the Nature Styling Balm Series Untuk Rambut Mullet Terawat

Sebagus apapun model rambutnya, tidak akan maksimal jika rambutnya tidak sehat dan terawat. Memilih produk perawatan rambut yang tepat juga menjadi kunci utama agar rambut tetap gaya dengan sehat. Pilih produk yang bagus seperti Gatsby The Nature Styling Balm Series.

Produk dari Gatsby ini mempunyai 3 varian yang dapat dipilih dan diandalkan sesuai dengan gaya yang cocok:

  • Gatsby Nature Balm Pomade:  Mampu menciptakan gaya rambut lembut dan teratur pada rambut kaku, ikal dan kasar. 
  • Gatsby Nature Balm Clay: mampu menciptakan gaya rambut yang bervolume dengan tampilan matte natural. 
  • Gatsby Nature Balm cream: mampu menciptakan gaya rambut yang ringan, beralur halus dan tidak lengket.

3 varian tersebut dapat diandalkan untuk membuat rambut beralur lembut dan hasil akhir lembab sehat dengan kandungan formula Balm. Selain itu juga mengandung bahan dari tumbuhan (Coconut Oil + Vit. E) untuk menjaga rambut mullet pilihan Anda tetap sehat. 

Tinggalkan komentar