close

4 Tips Menurunkan Berat Badan dengan Efektif dan Aman, Nikmati Prosesnya!

Berat badan berlebih memang bukanlah suatu masalah yang banyak orang hiraukan, namun bagi Sebagian orang berat badan berlebih dapat mengurangi tingkat kepedean secara drastis. Maka dari itu banyak orang yang mencari cara agar dapat menurunkan berat badan secara ideal dan mudah dilakukan agar mengembalikan rasa percaya diri.

Berikut adalah beberapa tips cara untuk menurunkan berat badan yang efektif dan aman untuk dilakukan

Tips Menurunkan Berat Badan

Ilustrasi berolahraga (freepik.com)

Untuk mengurangi berat badan kunci utama nya yaitu menjaga pola makan yang sehat dan dapat di iringi dengan rangkaian olahraga yang rutin.

Jika kedua hal tersebut dilakukan maka pastinya setiap individu akan mendapatkan berat badan ideal yang mereka impikan serta akan bertahan lama jika kebiasaan tersebut rutin dilakukan.

1. Mengukur indeks massa tubuh (BMI)

Tips yang pertama untuk menurunkan berat badan ialah mengukur indeks massa tubuh (BMI) guna mengukur sebanyak apa berat yang harus diturunkan agar mencapai massa ideal.

2. Mengatur pola makan

Selanjutnya tips kedua setelah mengukur indeks massa tubuh, adalah mengatur pola makan yang baik dan sesuai kebutuhan guna membantu memperbaiki metabolisme tubuh menjadi seimbang. Dengan mengatur pola makan, kadar gula darah dalam tubuh dapat terkontrol dengan baik.

Dalam hal ini, mengatur pola makan bisa dimisalkan dengan memilih makan tiga kali sehari (pagi, siang , dan malam), dengan dua atau tiga camilan, makan lima sampai enam kali, atau makan setiap tiga sampai empat jam. Semua ini dilakukan dengan mengkonsumsi makanan porsi kecil. Selain itu lengkapi pula porsi makanan dengan banyak sayur dan buah buahan sebagai sumber nutrisi agar nutrisi tubuh terpenuhi.

3. Rutin Olahraga

Tips ketiga disini ialah dengan rutin berolahraga. Jika hanya melakukan diet tanpa berolahraga maka percuma saja diet yang dilakukan orang tersebut. Melakukan aktivitas olahraga dapat memberikan stres pada tubuh dan membuat fluktuasi kadar gula darah sehingga  kadar gula darah kembali terkontrol.

4. Tidur cukup

Kurangnya jam tidur yang dimiliki oleh seseorang juga menjadi faktor naiknya berat badan, maka dari itu aturlah pola tidur yang baik untuk tubuh seperti tidur selama 6 – 7 jam setiap harinya guna mengurangi berat badan.

Tips Menurunkan Berat Badan Lainnya

Ilustrasi berolahraga (alodokter.com)

Beberapa hal di atas merupakan tips efektif dan mudah untuk dapat diterapkan bagi semua orang yang ingin mengurangi berat badan.

Hal yang dapat diterapkan pada tips ini adalah dengan memberi satu hari jeda untuk kita bisa makan apapun, namun tidak melebihi standar kalori normal saat tidak diet, yakni sekitar 1800-2000 kalori.

Jadwal puasa rutin juga bisa ditambahkan bila perlu, seperti 2-3 kali dalam sepekan. Selain itu, bisa juga melakukan variasi olahraga.

Demikian tips berat badan yang bisa kamu ikuti dari indozone. Ikuti lah tips tersebut dengan menikmati proses yang anda miliki karena menurunkan berat badan bukanlah hal yang sulit.

Tinggalkan komentar