5 Tips Membeli Perhiasan Emas, Beli di Blibli Pasti Aman!

Emas perhiasan memang sangat menarik di mata kaum hawa, seringkali digunakan sebagai aksesoris untuk mempercantik diri maupun sebagai alat menyimpan harta. Harga emas selalu mengalami kenaikan, sekitar 8%-12% per tahunnya sehingga cocok untuk menyimpan uang dalam bentuk emas. Pasti terasa menyakitkan jika Anda membeli emas untuk menyimpan uang, tapi justru mengalami banyak kerugian saat dijual kembali. 

 

Sebagai contoh  harga cincin emas saat beli adalah Rp 1 juta, tapi dijual justru hanya RP 500rb. Hal ini bisa saja terjadi jika Anda tidak hati-hati saat membeli emas sehingga mendapatkan emas dengan kualitas rendah atau bahkan emas palsu. Namun sekarang Anda bisa tenang karena ada tips membeli perhiasan emas yang bisa dilakukan agar membeli emas jadi lebih aman. 

5 Tips Membeli Perhiasan Emas yang Aman

Membeli perhiasan memang membutuhkan ketelitian dan pertimbangan yang mendalam agar mendapatkan harga dan kualitas yang sesuai. Ada beberapa tips membeli perhiasan emas yang tepat agar aman, diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Periksa Kemurnian

Nilai emas bergantung pada kemurniannya, dalam hal ini diukur dengan karat. 1 karat artinya perhiasan tersebut mengandung 4,2 % emas murni, jadi emas 24 karat dianggap emas paling murni dengan kandungan emas murni 99,99%. Sangat penting memeriksa kadar kemurnian emas sebelum membelinya, untuk mendapatkan keuntungan yang maksimal.

2. Cek Harga Emas Terbaru

Harga emas hari ini selalu mengalami perubahan setiap harinya, untuk itu penting sekali untuk mengecek harga emas sebelum membelinya. Harga perhiasan emas yang Anda beli adalah harga emas per gram ditambah dengan ongkos kirim serta pembuatannya. Nah, yang bisa diubah atau ditawar adalah ongkos pembuatan. Penjual bisa memberikan diskon pada Anda untuk ongkos, tapi untuk harga emas bersifat tetap.

3. Bandingkan dengan Beberapa Toko

Untuk mendapatkan perhiasan emas dengan kualitas dan harga terbaik jangan langsung membeli pada toko pertama yang Anda kunjungi. Anda harus melakukan perbandingan dari beberapa toko untuk mendapatkan harga terbaik dengan kualitas yang diinginkan. Selain itu Anda juga bisa melihat lebih banyak model perhiasan jika membandingkan dengan beberapa toko.

4. Cek Kualitas Fisik

Selain harga, Anda juga harus memperhatikan kondisi perhiasan emas yang akan dibeli. Pastikan tidak ada cacat di sana, seperti goresan atau mengelupas. Periksa dengan seksama apakah ada noda zat kimia yang belum dicuci bersih di sana, karena bisa menyebabkan alergi pada sebagian orang. Sangat penting memeriksa kondisi fisik emas karena ini sangat berpengaruh pada harga jualnya nanti.

5. Cek Reputasi Toko

Harga emas setiap toko berbeda karena tiap toko emas memiliki kebebasan menentukan harga perhiasan yang dijual. Belum ada standarisasi harga emas perhiasan yang ditetapkan di Indonesia. Hal ini yang menyebabkan toko dapat memainkan harga emas. Oleh sebab itu pilih toko dengan reputasi baik dan bisa dipercaya sehingga tidak merugikan Anda.

Itulah tips membeli perhiasan emas yang bisa Anda terapkan saat ingin menambah koleksi perhiasan emas di rumah. Setelah membeli emas perhiasan jangan lupa untuk menyimpannya di tempat yang benar-benar aman. 

Tidak masalah menyimpannya di rumah, tapi pilih tempat yang aman dan hanya Anda saja yang mengetahuinya. Anda bisa mendapatkan perhiasan emas berkualitas secara praktis cukup menunggu di rumah saja dengan membelinya secara online di Blibli. 

Temukan official store yang menjual perhiasan emas hanya di Blibli. Nikmati juga gratis ongkirnya sehingga membeli emas akan semakin menguntungkan. Tersedia berbagai macam perhiasan emas mulai dari cincin, liontin dan sebagainya. Jadi tunggu apalagi segera checkout perhiasan terbaik sekarang juga hanya di Blibli.

Tinggalkan komentar