Cemilan asin mempunyai dampak yang merugikan kesehatan tubuh, apalagi ketika dikonsumsi dalam jangka waktu yang lama. Biasanya jenis cemilan yang satu ini diproduksi besar-besaran oleh perusahaan snack karena cukup digemari masyarakat.
3 Dampak Buruk mengkonsumsi cemilan Asin Bagi Kesehatan Anda
Mengkonsumsi cemilan asin secara berlebihan setiap hari akan menyebabkan obesitas dan membahayakan kesehatan. Biasanya orang yang kelebihan makan makanan yang asin juga akan merasa lemas sepanjang hari dan mengalami gangguan pencernaan.
Berikut adalah beberapa dampak merugikan apabila Anda mengkonsumsi cemilan asin terburuk dalam jangka waktu yang lama.
-
Sering Merasa Mudah Kembung
Salah satu fungsi ginjal bagi tubuh adalah mempertahankan kadar natrium dan kadar air di dalam tubuh manusia. Agar dapat mengi mengimbangi kadar natrium dari makanan asin yang dikonsumsi, maka air harus mempunyai kadar yang sama.
Salah satu hal yang sering dialami seseorang yang terlalu sering mengkonsumsi makanan asin adalah menjadi cepat merasa haus. Akibat minum yang berlebihan, bisa membuat perut kembung dan menyebabkan kaki dan tangan menjadi bengkak.
Hal ini tentu saja mengakibatkan gangguan kesehatan yang serius jika dibiarkan terus menerus tanpa perbaikan. Hindari untuk menyantap camilan asin atau makanan yang terlalu asin jika tidak ingin mengalami ketidaknyamanan tersebut.
Sumber: https://pixabay.com/id/photos/keripik-tortila-58709/
-
Menyebabkan Tekanan Darah Naik
Salah satu alasan banyaknya perusahaan snack memproduksi cemilan asin adalah pangsa pasar yang besar. Kebanyakan masyarakat jaman sekarang menyukai cemilan asin untuk menemani rutinitas harian agar lebih seru.
Masih banyak masyarakat yang belum tahu bahwa asupan garam yang berlebihan juga dapat menyebabkan tekanan darah meningkat secara drastis. Tekanan darah yang sangat tinggi selama beberapa waktu akan mengganggu kinerja ginjal dan dapat menimbulkan kerusakan permanen.
Ketika mengkonsumsi makanan yang tinggi garam, biasanya darah akan meningkat secara lebih cepat, hal ini dapat mengakibatkan penumpukan cairan pada di pergelangan kaki, jantung, dan paru-paru. Organ-organ tersebut merupakan organ dalam yang sangat penting bagi kelangsungan hidup.
Banyak sekali cemilan asin yang buruk bagi kesehatan, diantaranya adalah keripik kentang, keripik jagung, makanan olahan seafood dll. Makanan asin yang sebaiknya dibatasi atau dihindari jika memungkinkan adalah daging olahan seperti kornet, nugget, sosis, ikan asin dan rolade.
-
Merasa Haus Terus Menerus
Cemilan asin yang dikonsumsi secara berlebihan juga dapat mengakibatkan mulut kering dan memicu rasa haus berlebihan akibat kadar garam berlebih. Akibatnya, kebanyakan minum juga akan membuat Anda menjadi lebih sering buang air kecil dibandingkan biasanya.
Apabila tubuh tidak dapat memenuhi kebutuhan cairan untuk menyeimbangkan kadar natrium, maka dapat mengakibatkan terjadinya hipernatremia. Gejalanya biasanya adalah merasa kebingungan, kesulitan bernafas, kejang dan frekuensi buang air kecil menurun.
Meskipun cemilan asin yang diproduksi oleh perusahaan snack sangatlah menggoda dan nikmat, hindari untuk mengkonsumsinya secara berlebihan. Pastikan untuk memilih produk yang sehat seperti cemilan sehat dari Peperami demi kesehatan Anda.